Jelang Pilkada, Yulius Maulana dan Budiarto Marsul ‘Pamit’ Kepada Masyarakat Lahat

Yulius Maulana-Budiarto, Calon Bupati dan Wakil Bupati Lahat

Lahat, LubaiAktual.id – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lahat, Yulius Maulana, S.T., dan Dr. Budiarto Marsul, S.E., M.Si., yang dikenal dengan singkatan YM-BM, akan menggelar acara ‘Pamitan’ dengan seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Lahat. Acara ini sekaligus menjadi momen peresmian Posko Ngaleh Ase, yang berlokasi di Jalan RE Marthadinata, Bandar Agung. Acara tersebut akan dilaksanakan pada hari Minggu (25/8/20240.

Menurut Dr. Budiarto Marsul, acara ini merupakan kesempatan untuk berpamitan kepada masyarakat sekaligus memperkenalkan secara resmi pasangan calon yang akan bertarung dalam pemilihan kepala daerah di Kabupaten Lahat. Dalam kesempatan tersebut, mereka juga akan meminta dukungan dan doa restu dari masyarakat agar dapat memimpin dan membawa perubahan positif bagi Kabupaten Lahat.

“Kami resmi berpasangan dengan Bapak Yulius Maulana. Untuk itu, kami ingin berpamitan kepada masyarakat dan memohon dukungan serta doa untuk kami berdua dalam memimpin Kabupaten Lahat. Kami berkomitmen untuk berupaya memajukan kabupaten yang kita cintai ini,” ungkap Budiarto Marsul dalam wawancaranya dengan awak media.

Budiarto Marsul menegaskan bahwa jika mereka diberikan amanah untuk memimpin Kabupaten Lahat, mereka akan bekerja keras untuk mewujudkan berbagai program pembangunan yang dirancang untuk kemajuan daerah. Ia berkomitmen untuk mendukung penuh program-program yang akan diusung oleh Yulius Maulana, sebagai calon Bupati Lahat.

“Jika nanti kami diamanahkan memimpin Lahat, kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk memajukan Kabupaten Lahat,” tambah Budiarto.

Acara pamitan ini juga diharapkan dapat menjadi sarana untuk mempererat hubungan antara pasangan calon dengan masyarakat. Dengan dukungan yang kuat dari masyarakat, mereka optimis dapat membawa perubahan yang signifikan bagi Kabupaten Lahat.

Budiarto juga menjelaskan bahwa Posko Ngaleh Ase akan menjadi pusat kegiatan dan tempat bertemu bagi para pendukung serta simpatisan pasangan YM-BM. Posko ini diharapkan dapat menjadi titik temu berbagai aspirasi masyarakat yang akan mereka perjuangkan.

Dengan visi dan misi yang jelas serta komitmen yang kuat, pasangan Yulius Maulana dan Budiarto Marsul berupaya membawa Kabupaten Lahat menuju masa depan yang lebih baik. Masyarakat diharapkan dapat hadir dalam acara tersebut untuk memberikan dukungan moral dan turut berpartisipasi dalam menyukseskan agenda tersebut.

Acara peresmian dan pamitan ini tidak hanya menjadi momen penting bagi pasangan calon, tetapi juga bagi masyarakat Kabupaten Lahat, yang berharap akan adanya pemimpin yang mampu membawa perubahan dan kemajuan bagi Bumi Seganti Setungguan. (win)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *