Kemenag Muara Enim Gelar Anjangsana HAB ke-79, Bagikan 260 Paket Sembako

Muara Enim, Sumatera Selatan
LubaiAktual.id

Dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama ke-79, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Muara Enim menggelar kegiatan bakti sosial (anjangsana), Jumat (24/1/2025).

Acara ini mengusung tema “Umat Rukun Menuju Indonesia Emas”, dengan tujuan mempererat tali persaudaraan dan meningkatkan kepedulian sosial.

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Muara Enim, H. Abdul Harris Putra, didampingi oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Hj. Harry Susanti Harris, Kasubbag Tata Usaha Mohd Bahrum, para kepala seksi, penyelenggara, dan pejabat lainnya.

Acara ini juga dihadiri oleh Kepala Madrasah Negeri, Kepala KUA, pengawas madrasah, penyuluh agama, serta ASN dan non-ASN di lingkungan Kemenag Muara Enim.

H. Abdul Harris Putra menyampaikan bahwa anjangsana tahun ini dilakukan di Lima lokasi, yakni: Panti Asuhan Rawdhotut Taufiq, Pondok Pesantren Mihtahul Huda, Pondok Pesantren Tahfizul Quran Darul Hiroh, dan Pondok Pesantren Madrasatul Qur’an, dan Darul Elnaja Rejo.

“Kegiatan ini menjadi momentum untuk meningkatkan rasa syukur, berbagi dengan sesama, serta mempererat tali persaudaraan,” ujar H. Harris.

Ia juga mengapresiasi kerja keras panitia dan seluruh pihak yang terlibat.

“Semoga apa yang kita lakukan dengan keikhlasan ini menjadi amal ibadah bagi kita semua,” tambahnya.

Ketua Panitia HAB ke-79, H. Dedi Alamsyah, menjelaskan bahwa kegiatan bakti sosial ini berupa pembagian 260 paket sembako kepada para siswa madrasah, pegawai pemerintah non-PNS (PPNPN), penghuni panti asuhan, dan pondok pesantren.

“Setiap paket berisi bahan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, tepung terigu, telur, dan mi instan. Semua paket ini merupakan hasil dari kontribusi keluarga besar Kemenag Muara Enim,” ujar H. Dedi.

Ia juga mengutip hadis Nabi Muhammad SAW yang menyebutkan bahwa sedekah tidak akan mengurangi harta, seraya berharap kegiatan ini membawa keberkahan.

Salah satu penerima manfaat, Kyai Tulus Abadi, pimpinan Pondok Pesantren Madrasatul Qur’an di Tanjung Enim, mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan.

“Terima kasih banyak atas bantuannya. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami,” ujar Kyai Tulus.

Pembagian sembako dilakukan dengan penuh keceriaan, mencerminkan semangat kebersamaan yang menjadi inti dari peringatan HAB ke-79.

Release: Humas Kemenag Muara Enim / Nope Priasadi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *